Home Sayembara Arsitektur IAI Bali dan Jimbaran Hijau Gelar Sayembara Pusat Seni Budaya

IAI Bali dan Jimbaran Hijau Gelar Sayembara Pusat Seni Budaya

by Redaksi
0 comment

Konsep pariwisata budaya (cultural tourism) yang dikembangkan di Bali memberi semangat untuk menyelamatkan kebudayaan dari kepunahan yang sekaligus berusaha menyadarkan masyarakat akan makna dan nilai-nilai luhur yang terkandung dalam arsitektur tradisional Bali.

Meskipun kebudayaan senantiasa berkembang mengikuti zaman, namun keinginan untuk menampilkan identitas Bali melalui karya arsitektur dipandang sangat perlu.

Dengan semangat tersebut, Ikatan Arsitek Indonesia dan PT Jimbaran Hijau menggagas dibangunnya kawasan pusat seni dan budaya di Jimbaran.

Sayembara ini bermaksud menciptakan Pusat Kegiatan Seni dan Budaya (Art and Cultural Centre) yang berlokasi di Jimbaran – Bali yang akan mewadahi museum, galeri dan pusat pertunjukan seni sebagai fungsi utama, dan fasilitas pendidikan budaya dan pelatihan kesenian, pasar seni, ruang seni serta permukiman seniman (artist residences) sebagai fungsi pendukung.

Sayembara ini bertujuan untuk mendapatkan rancangan Pusat Kegiatan Seni dan Budaya (Art and Cultural Centre) yang dapat menjadi destinasi objek wisata yang paling menginspirasi dan menarik di Asia Tenggara pada umumnya dan menjadi ikon atau model pengembangan komunitas seni (place making) di Indonesia pada khususnya.

Pendaftaran sudah dibuka dan ditutup pada tanggal 05 Nopember 2016.

Klik di sini untuk informasi detail dan sayembara:
http://www.iaibali.org/detail/sayembara-gagasan-perancangan-pusat-kegiatan-seni-dan-budaya-2016-09-03-190122.html

atau:

Unduh dokumen / informasi pendukung:

  1. Poster (Bahasa / English)
  2. Term of Reference (Bahasa Indonesia)
  3. Term of Reference (English)
  4. Formulir Pendaftaran (Bahasa Indonesia)
  5. Registration Form (English)

 

 

You may also like

Indonesia Construction & Architecture Network

A media, based on nationwide networking of architecture industry stakeholder.  We manage online media, project exhibition of architecture firm, architecture networking event including workshop / seminar / talk-show, and market data, as well as provides marketing communication services.

Contact Us

PT MEDIA JEJARING ARSITEKTUR & KONSTRUKSI
Conclave Simatupang Kawasan Komersial Cilandak No. 410
Jl. Raya Cilandak KKO Jakarta 12560

WhatsApp: +62 812 108 6417
Phone: 021 2780 6182
Email: indonesia@arsitektur.asia
Website: www.arsitektur.asia
Facebook: jejaringarsitektur

ICAN, Indonesia Construction & Architecture Network – All Right Reserved by Arsitektur Asia